Memilih Bahasa Pemrogrman Yang Tepat
Seringkali saya menemui pertanyaan di forum-forum pemrograman "Bahasa pemrograman paling bagus apa yah?", "Gan, kasi rekomendasi bahasa pemrograman yang paling bagus dong?", "mana yang bagus Laravel atau CI?, PHP atau Javascript", dan pertanyaan-pertanyaan sejenisnya yang tidak ada henti-hentinya ditanyakan.Di dunia ini ada banyak bahasa pemrograman mungkin ada ratusan, baik yang terkenal maupun tidak terkenal, terlebih lagi bahasa-bahasa pemrograman tersebut memiliki beberapa framework, misalnya PHP dengan Codeigniter, Laravel, Cake PHP dan lain-lain, Javascript dengan React Js, Vue J, Angular dan lain-lain, dan masih banyak lagi.
Lalu pertanyaanya bahasa mana yang harus kalian pilih ?
Untuk menjawab ini sebenarya bukanlah hal sulit namun jika dipikirkan secara terus-menerus maka akan mendatangkan kebingungan. Saya sendiri ketika menjawab pertanyaan seperti ini, kadang saya masih ragu dengan jawaban saya sendiri.
Oleh karena itu, saya berpendapat, untuk memilih bahasa pemrograman yang tepat untuk kamu, pertama tama pilih pertanyaan dibawah ini yang sesuai dengan kamu :
1. Kamu ingin fokus menjadi programmer apa ?
Apakah kamu sudah menentukan ingin menjadi programmer yang bekerja dibidang apa, apakah dekstop, web, mobile atau game ?.
Dekstop Developer
Jika kamu ingin bekerja sebagai programmer Dekstop, maka saran saya adalah pelajari Bahasa Java. Ada banyak bahasa pemrograman untuk membuat aplikasi dekstop, namun menurut saya Bahasa Java adalah pilihan terbaik, karena Bahasa Java memiliki Pasaran yang bagus di Indonesia (Banyak dicari perusahaan).Ada banyak buku-buku dan tutorial Java yang menggunakan bahasa Indonesia sehingga akan memudahkan kamu belajar, dan jika ternyata suatu saat kamu ingin migrasi ke Mobile atau Web, kamu tidak akan begitu kesulitan karena java bisa digunakan untuk mebuat aplikasi Web dan Mobile.
Mobile Developer
Jika kamu ingin menjadi programmer aplikasi Mobile, maka saya sarankan pilihlah Java Android atau Kotlin. Kedua bahasa ini sebenarnya mirip, bahkan Kotlin sendiri masih turunan dari Java. Tapi saya sarankan memilih Kotlin saja karena Kontlin lebih modern dan memiliki sintaks yang lebih sederhana dibandingkan Java Android.Web Developer
Jika kamu memilih menjadi programmer Web, maka saya sarankan memilih PHP dan Javascript, PHP sebagai Backend dan Javascript sebagai Frontend. Alasan kenapa memilih PHP dibanding yang lain, misalnya Golang, Nodejs atau Python, adalah karena PHP cukup mudah untuk dipelajari dan tutorial dalam bahasa Indonesianya sangat banyak sekali, sehingga akan memudahkan kamu untuk mempelajarinya terlebih jika kamu tidak bisa bahasa Inggris. Sedangkan Javascript akan membuat website yang kamu buat lebih interaktif.Game Developer
Jika kamu ingin menjadi game developer, maka kamu dapat memilih bahasa C#. Karena C# merupakan bahasa yang digunakan pada Software Unity untuk pengembangan Game. Disini sekaligus saya menyarankan menggunakan Software Unity jika ingin menjadi developer game.Unity merupakan salah software untuk pengembangan game Mobile, PC, dan Konsol baik game 2D maupun 3D. Ada banyak tutorial untuk menggunakan aplikasi Unity ini, dan tentunya ini akan memudahkan kalian untuk Belajar.
2. Apakah kamu mencari bahasa pemrograman yang paling mudah dipelajari?
Mudah dipelajari disini bukan hanya pada tingkat kesulitan bahasa pemrograman, tetapi juga termasuk kemudahan mencari tutorial. Maka pilihan saya jatuh pada bahasa PHP. Bahasa PHP bisa dibilang merupakan salah satu bahasa pemrograman paling populer di Indonesia.Kamu dapat menemukan tutorial PHP berbahasa Indonesia baik di Buku-buku, artikel blog, maupun video di youtube. Bahkan kita bisa menemukan tutorial PHP berupa studi kasus membuat aplikasi dengan mudah.
3. Apakah kamu mencari bahasa pemrograman yang serba bisa?
Jika kamu menginginkan bahasa pemrograman yang serba bisa, maka kamu bisa memilih bahasa Python. Bahasa Python merupakan bahasa tingkat tinggi dan dapat digunakan untuk membuat aplikasi web, mobile, dekstop, game, dan IOT. Python juga dapat digunakan untuk keperluan hacking. Selain itu bahasa python merupakan bahasa yang sering digunakan untuk membuat aplikasi machine learning dan data science. Bahasa python juga termasuk bahasa yang cukup mudah untuk dipelajari.4. Apakah kamu mencari bahasa pemrograman yang paling mudah mendapatkan pekerjaan?
Jika kamu menginginkan bahasa pemrograman yang paling banyak dibutuhkan perusahaan, atau paling mudah pasarannya di Indonesia, maka pilihlah bahasa PHP. Sebenarnya saya tidak pernah melakukan survei tentang hal ini. Namun berdasarkan pengamatan saya di beberapa situs pencarian kerja atau grup-grup progammer, lowongan programmer yang paling umum dicari adalah programmer yang punya kemampuan bahasa PHP entah itu menggunakan Framework PHP atau native.Memang tidak bisa dipungkiri bahwa PHP merupakan bahasa paling banyak digunakan di Indonesia, oleh karena itulah banyak tutorial PHP berbahasa Indonesia dan banyak pula Perusahaan yang mencari programmer PHP.
Demikian beberapa rekomendasi bahasa pemrograman yang dapat kamu pilih untuk mulai belajar programming.
Ada banyak sekali bahasa pemrograman di dunia ini, cukup pilih satu atau dua terlebih dahulu untuk kamu pelajari dan buatlah sebuah produk. Jangan sibuk melakukan perbandingan, cukup pilih dan gunakan. Jika nanti kamu merasa sudah mahir menggunakan bahasa yang kamu pilih barulah kemudian cari bahasa pemrograman lain untuk menambah wawasan mu.
Jangan terlalu fanatik dengan bahasa pemrograman, esensi kita membuat aplikasi bukan terletak pada bahasa pemrograman yang digunakan melainkan pada sejauh mana aplikasi yang kita buat dapat melakukan tugasnya. Sama seperti ketika kita mencari jawaban dari 2 x 2, tidak peduli semahal apa kalkulator yang kita gunakan, tujuan utama kita hanyalah jawabannya yaitu 4.